Pekerjaan Untuk Ibu Rumah Tangga
Apa Pekerjaan Untuk Ibu Rumah Tangga? Siapa bilang ibu rumah tangga tidak bisa tetap memiliki sumber cuan? Nyatanya saat ini sudah banyak bisnis yang bisa dilakukan sembari menjadi seorang ibu rumah tangga.
Memang ketika sudah memutuskan untuk menjadi ibu rumah tangga rasa bosan kerap melanda. anda bisa menjadikan beberapa pekerjaan sampingan berikut untuk melepas bosan dan hasilkan cuan.
Table of Contents
A. Kenapa Ibu Rumah Tangga Perlu Berpenghasilan?
Sebelum membahas lebih jauh bisnis apa saja yang bisa dilakukan oleh ibu rumah tangga, ada beberapa hal yang perlu anda ketahui.
Ada beberapa alasan yang akan membuat anda yakin untuk berbisnis sekalipun sudah menikah dan memiliki keluarga. Dengan anda membangun bisnis, maka anda bisa membantu perekonomian di dalam keluarga.
Mengingat pada dasarnya baik perempuan dan laki laki memiliki kesetaraan. Ketika sudah memutuskan membangun rumah tangga, maka urusan semua di dalam rumah menjadi tanggung jawab bersama, termasuk masalah penghasilan. Walaupun peran mencari nafkah masih dipegang lebih banyak oleh suami.
Bukan hanya itu, ketika anda memiliki penghasilan sendiri anda juga bisa mengatur finansial keluarga lebih baik. Anda akan bisa lebih mandiri mengatur keuangan jika memiliki penghasilan pribadi.
Memiliki bisnis juga bisa menjadi kegiatan untuk mengisi waktu luang anda. kendati selalu sibuk dengan urusan rumah, ada beberapa waktu yang membuat kita bosan.
Dan waktu luang yang dimiliki bisa lebih bermanfaat jika difungsikan untuk membangun bisnis. Berbisnis juga mampu untuk menambah wawasan tentang bisnis sekaligus mengasah kemampuan anda.
Apalagi jika masih ada kaitannya dengan bidang pendidikan anda sebelumnya. Ilmu yang anda miliki tentu tidak akan sia sia dan lebih bermanfaat lagi.
Baca juga: Penulisan Amplop Lamaran Kerja yang Benar
B. Pekerjaan Untuk Ibu Rumah Tangga
1. Menjadi Dropshipper
Anda bisa membangun bisnis anda tanpa harus pusing dengan modal yang besar. Saat ini teknologi sudah sangat maju, sangat sayang apabila tidak anda manfaatkan.
Hanya berbekal jaringan internet dan smartphone anda sudah bisa memiliki bisnis. Salah satunya yang bisa jadi pilihan adalah menjadi dropshipper atau menyalurkan barang dari distributor langsung ke konsumen.
Bisnis ini sangat sederhana dan juga menguntungkan, walaupun modalnya tidak besar. anda hanya perlu menawarkan barang yang saat ini sedang hits.
Dalam menawarkannya anda bisa memanfaatkan e commerce dan media sosial. Karena langsung mengambil dari distributor harganya tentu lebih murah. Sehingga anda bisa mengambil untung yang lebih besar.
2. Bisnis Tanaman
Apakah anda memiliki hobi berkebun atau mengoleksi tanaman hias? Jika iya anda bisa menjadikan hobi ini sebagai bisnis yang menguntungkan.
Pekerjaan untuk ibu rumah tangga ini belakangan ini sangat berkembang pesat. Banyak orang yang saat ini tertarik untuk memelihara tanaman hias atau bunga di rumah.
Sehingga peminat tanaman akan semakin meningkat, jika penggemarnya juga meningkat. Bisnis satu ini juga terbilang sederhana, dan bisa ditawarkan online juga offline.
Berbisnis tanaman, anda juga bisa melebarkan dengan menjual pot bunga atau pupuk. Apabila anda telaten, anda bisa melebarkan bisnis dari yang awalnya eceran sampai partai besar.
3. Menjadi Penulis Lepas
Usaha sampingan yang bisa anda lakukan berikutnya adalah menjadi seorang penulis lepas. Di era digital seperti saat ini, tulisan masih sangat dibutuhkan.
Dari website, media sosial sampai aplikasi membutuhkan konten berupa tulisan. Maka dari itu kesempatan berkarir di bidang ini juga masih terbuka lebar. Tentu saja membutuhkan kemampuan tertentu untuk bisnis ini.
Terutama jika anda juga memiliki kemampuan dalam menulis konten iklan. Memiliki kemampuan menulis dan memperkenalkan sebuah produk juga bisa membuat orang orang tertarik membelinya adalah tiket emas.
Saat ini sudah banyak website yang menawarkan pekerjaan ini. Sehingga anda bisa menawarkan kemampuan anda dengan lebih mudah.
4. Jual Barang Bekas
Bisnis Jual barang bekas juga belakangan sangat diminati dan memberikan peluang yang cukup lebar. Ketika si kecil tumbuh besar, anda tentu bisa melihat ada banyak barang barang yang sudah tidak lagi bisa digunakan.
Daripada membuangnya, anda bisa menjadikan barang barang tersebut sebagai cuan.
Menjualnya secara online akan lebih mudah dan tidak membutuhkan banyak modal. Selain menjual barang milik pribadi, anda juga bisa membantu kerabat atau teman untuk menjual barang yang tak lagi terpakai.
Tidak harus dijual bisa juga disewakan, seperti stroller bayi yang pasti dibutuhkan. Dengan begitu anda bisa memiliki bisnis menguntungkan tanpa modal besar.
5. Bisnis Kuliner
Bisnis yang juga banyak dilirik dan masih banyak peminatnya adalah di bidang kuliner. Apalagi jika didukung dengan kemampuan mengolah makanan yang baik.
Untuk memulainya, anda bisa memulai membuka bisnis katering. Bisa dengan melayani tetangga di sekitar rumah atau keluarga terlebih dahulu.
Paket nasi boks, kue kering atau kue basah atau bahkan katering makanan sehat bisa dipertimbangkan. Anda bisa memulainya di rumah dan menawarkannya secara online atau offline.
Tak perlu langsung menyewa tempat, sehingga modal yang dibutuhkan tak terlalu banyak. Media sosial juga bisa dijadikan sebagai alat memperoleh pelanggan.
Bisnis kuliner makanan kekinian juga bisa anda jadikan pilihan. Terutama camilan camilan khas anak muda yang belakangan digandrungi.
Tentu akan memberikan keuntungan dan dijadikan kesibukan saat sedang luang. Anda bisa mendaftarkan resto anda di aplikasi aplikasi food yang saat ini banyak digunakan masyarakat.
6. Vlogger
Keberadaan youtube atau media sosial yang lain bukan hanya sebagai hiburan semata. Anda juga bisa memanfaatkannya sebagai peluang untuk berbisnis.
Vlogger atau cerita dalam bentuk video bisa anda jadikan alternatif bisnis untuk ibu rumah tangga yang menguntungkan. Anda perlu untuk memikirkan konsep konten apa yang sedang diminati.
Anda bisa membagikan pengalaman tertentu, review barang atau resep terbau sampai juga memberikan menu menu memasak.
Selain tentang daily life, anda juga bisa membuat vlogger yang sesuai dengan bidang anda. Yang terpenting anda bisa membuat konten yang kuat guna membangun kredibilitas anda sebagai seorang vlogger.
7. Bimbingan Belajar
Pekerjaan untuk ibu rumah tangga yang juga menarik digeluti adalah membuka bimbingan belajar. Baik secara online atau offline sesuai dengan kemampuan yang anda miliki.
Mulai dari bimbingan belajar terkait dengan pelajaran sampai dengan musik dan lainnya. Semakin hari kebutuhan akan tenaga pendidik semakin meningkat.
Maka jika anda memiliki ilmu di bangku sekolah atau perguruan tinggi, bisa anda jadikan sebagai modal awal. Bisnis ini tidaklah sulit dan tidak membutuhkan modal yang besar.
Membuka bisnis ini di rumah juga tidak terlalu menyita waktu anda. Jika anda memiliki anak usia sekolah justru bisa meningkatkan semangat belajarnya karena banyak temannya.
Itulah beberapa bisnis yang bisa anda geluti sebagai ibu rumah tangga. Usaha tersebut tidak membutuhkan modal besar dan bisa dilakukan dimana saja dan kapan saja.
Anda hanya perlu memilih sesuai dengan kemampuan yang anda miliki. Yang jelas, selain bisa menghasilkan cuan juga untuk menghilangkan rasa bosan di sela aktivitas harian.