Fungsi Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli
Apa Fungsi Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli? Setelah mengetahui apa itu manajemen pemasaran, banyak yang menanyakan apa fungsi ketika kita menerapkan manajemen pemasaran ini? Berikut adalah beberapa fungsi utama.
Artikel ini merupakan lanjutan dari Manajemen Pemasaran Adalah: Pengertian, Fungsi, Tujuan, dan Tugas
Dimulai dari pembahasan fungsi pemasaran terlebih dahulu, sebelum masuk ke fungsi manajemen pemasaran.
Table of Contents
A. Fungsi Pemasaran Menurut Para Ahli
Sebelum membahas Fungsi Manajemen Pemasaran, ada baiknya kita memahami apa fungsi pemasaran terlebih dahulu.
Adapun fungsi pemasaran yang dikemukakan menurut Sudaryono (2016:50) sebagai berikut:
a. Fungsi Pertukaran
Dengan adanya pemasaran, pembeli dapat membeli produk dari produsen.
Baik dengan menukar uang dengan produk maupunmenukar produk dengan produk (barter) untuk dipakai sendiri atau untuk dijual kembali.
Pertukaran merupakan salah satu dari empatcara orang mendapatkan suatu produk.
b. Fungsi Distribusi Fisik
Distribusi fisik suatu produk dilakukan dengan mengangkut serta menyimpan produk.
Produk diangkut dari produsen mendekatikonsumen yang membutuhkan dengan banyak cara, baik melalui air,darat, udara, dan sebagainya.
Penyimpanan produk mengedepankan upaya menjaga pasokan produk agar tidak kekurangan saatdibutuhkan.
c. Fungsi Perantara
Untuk menyampaikan produk dari tangan produsen ke tangankonsumen dapat dilakukan melalui perantara pemasaran yang menghubungkan aktivitas pertukaran dengan distirbusi fisik.
Aktivitas fungsi perantara antara lain pengurangan risiko,pembiayaan, pencarian informasi serta standarisasi dan penggolongan (klarifikasi) produk.
Baca juga: Manajemen Adalah: Pengertian Ahli, Ruang Lingkup, Tujuan, Fungsi, dan Jenis
B. Fungsi Manajemen Pemasaran Menurut Para Ahli
Fungsi manajemen pemasaran menurut Kotler dalam Shinta A.(2011) dapat dilihat pada gambar berikut :
1. Perencanaan pemasaran
Perencanaan pemasaran menurut Shinta A. (2011) merupakan penentuan segala sesuatu yang berkaitan dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan sebelum melakukan kegiatan pemasaran, dengan tujuan sebagai berikut :
- Menghilangkan ketidakpastian masa mendatang jika terdapat perubahan yang berkaitan dengan kondisi dan situasi perusahaan maupun diluar perusahaan.
- Saat tujuan organisasi sudah difokuskan dengan perencanaan akan menghindari penyimpangan tujuan.
- Perencanaan yang terlihat mahal namun ekonomis karenakegiatan telah terfokus dengan segala biayanya.
- Rencana pemasaran yang terinci dengan baik diperlukanuntuk bisnis,merek atau produk.
B. Implementasi pemasaran
Implementasi pemasaran menurut Shinta A. (2011) adalah sebuah proses yang mengubah rencana dan strategi pemasaran menjadisuatu tindakan pemasaran guna untuk mencapai sasaran.
Implementasi yang sukses dipengaruhi oleh beberapa kegiatan kunci seperti :
- Pengorganisasian kegiatan pemasaran, merupakan proses menciptakan suatu hubungan antara faktor sarana (fisik) dan fungsi personalia, supaya kegiatan pemasaran berjalan sesuaitujuan yang telah di tetapkan.
- Pengarahan kegiatan pemasaran, merupakan usaha yang berkaitan dengan kegiatan pemasaran agar semua yang direncanakan berjalan dengan baik.
- Pengkoordinasian kegiatan pemasaran, merupakan usaha menyatukan segala kegiatan pemasaran dalam suatu organisasi untuk mencapai tujuan yang efektif dan efisien.
C. Pengendalian kegiatan pemasaran
Pengendalian pemasaran menurut Shinta A. (2011) adalah usaha dalam memberikan petunjuk pada pelaksana agar mereka senantiasa bertindak sesuai dengan rencana seperti penentuan standart, pemeriksaan atau supervisi kegiatan, perbandingan hasildengan standart yang ditentukan dan kegiatan mengkoreksi
C. Fungsi Manajemen Pemasaran Secara Umum
1. Analisis Pasar
Fungsi Manajemen Pemasaran yang pertama yaitu analisis pasar
Sayangnya, meski perlu diterapkan dengan baik, tidak semua bisnis memiliki sisi pemasaran atau marketing yang berperan sebagai manajemen pemasaran.
Namun, semua perusahaan tentunya memiliki dan menjalankan berbagai komponen penting dalam kegiatan pemasaran dan penjualan.
Melaksanakan kegiatan pemasaran dan penjualan untuk menganalisis keinginan atau kebutuhan pasar dalam kaitannya dengan produk yang dikeluarkan, guna menarik minat pelanggan baru maupun lama untuk menggunakan produk, jasa atau fasilitas yang terus dijual.
Untuk mengetahui adanya peluang dan ancaman, serta kebutuhan dan keinginan pelanggan, sangat penting untuk melakukan dan mempertimbangkan banyak hal, mulai dari menganalisis peluang dan ancaman hingga menganalisis sikap pelanggan.
2. Segmentasi pasar
Segmentasi pasar adalah salah satu Fungsi Manajemen Pemasaran
Fungsi manajemen pemasaran adalah segmentasi pasar, segmentasi pasar sebagai kegiatan pemasaran yang dapat dilakukan dengan cara yang lebih terukur untuk mengalokasikan pasar ke kelompok lain, masing-masing lini memiliki karakteristik yang hampir sama dengan keduanya.
Kegiatan pemasaran dalam fungsi manajemen pemasaran ini dirancang untuk menentukan strategi pasar yang cenderung menuju ke tujuan yang sama dan mengalokasikan sumber daya di departemen pemasaran secara lebih efisien dan efektif.
Namun penerapan segmentasi pasar harus memenuhi persyaratan, salah satunya sebagai berikut.
- Terukur (measurable) dalam arti besar kecilnya atau luasnya daya beli dari segmen pasar,
- Dapat dicapai (accessible) sehingga dapat dilayani secara efektif,
- Signifikan untuk dapat memberikan layanan pada saat pengiriman,
- Dapat dilakukan (actionable) dan program apapun yang dirancang untuk menarik dan melayani segmentasi pasar dapat aktif dan efektif.
3. Menentukan target pasar
Fungsi Manajemen Pemasaran selanjutnya adalah menentukan target pasar.
Fungsi manajemen pemasaran selanjutnya adalah menilai aktivitas masing-masing pihak dan kemudian memilih satu atau lebih dari sisi pasar untuk dilayani.
Secara umum, kegiatan menentukan target pasar meliputi: evaluasi sisi pasar atau ukuran dan pengembangan situs seperti: Data usia pelanggan.
Ini juga dapat dikaitkan dengan pendapatan dan jenis kelamin masing-masing segmen, yang menarik dalam hal profitabilitas dan tujuan serta sumber daya perusahaan.
4. Penempatan Pasar
Fungsi Manajemen Pemasaran selanjutnya adalah penempatan pasar.
Fungsi penempatan pasar dilakukan dalam manajemen pemasaran untuk menganalisis posisi pesaing saat ini sebelum menentukan penempatannya sendiri.
Menurut Kotler (1992), ada dua cara untuk menentukan penempatan pasar, yaitu:
- Posisikan diri Anda di samping salah satu pesaing yang ada dan cobalah untuk memenangkan sisi pasar. Manajer dapat melakukan ini ketika mereka yakin perusahaan dapat menghasilkan produk yang unggul dan memiliki pasar yang luas dan sumber daya yang lebih banyak.
- Meningkatkan produk yang awalnya tidak pernah diluncurkan. Hal ini perlu diimbangi dengan manajemen yang baik sebelum suatu keputusan diambil karena secara teknis produk yang ada di pasaran akan cepat dan ekonomis berbeda dan dibuat lebih baik.
Oleh karena itu, opsi kedua ini penting untuk diperhatikan dan dilaksanakan dengan perencanaan yang baik agar volume output yang dihasilkan optimal dan jumlah pelanggan yang menyukai produk tersebut mencukupi.
5. Perencanaan Pemasaran
Fungsi Manajemen Pemasaran terakhir adalah perencanaan pemasaran.
Rencana pemasaran dalam fungsi manajemen pemasaran ini merupakan kegiatan pemasaran yang dilakukan oleh suatu perusahaan dan harus ditujukan untuk mewujudkan tujuan perusahaan pada umumnya dan arah tersebut semata-mata pada bagian pemasaran.
Secara umum, alat koordinasi untuk pedoman pemasaran dan rencana pemasaran diperlukan dalam fungsi ini, apa pun gaya manajemen yang diyakini perusahaan, ketika merencanakan rencana sebagai berikut:
- Menetapkan tentang misi perusahaan
- Mengenali unit bisnis strategi perusahaan, analisis dan evaluasi portofolio bisnis yang ada
- Kenali cabang baru yang ingin Anda masuki
Dari sini dapat disimpulkan bahwa rencana pemasaran yang bertujuan untuk memberikan pendekatan yang terstruktur dan jelas kepada perusahaan dapat dilaksanakan dengan:
- Menyelaraskan dan menyesuaikan kegiatan pemasaran yang memastikan pelaksanaan keselarasan dan tujuan,
- Menerapkan beberapa metode bisnis di departemen pemasaran secara merangsang dan maksimal,
- Susunan catatan, gagasan atau refleksi yang teratur, cepat, dan teratur, dan berbagai transaksi atau kegiatan dan manajemen pemasaran dalam suatu perusahaan.
Berikut adalah salah satu video mengenai materi Fungsi Manajemen Pemasaran.